Cari berdasarkan:




Sufi S.Yahyono

Sufi lahir di Kertosono, Jawa Timur, Desember 1947. Pernah kuliah di Universitas Gajah Mada, hanya sampai tiga tahun saja. Setelah itu kuliah selama tiga tahun di Akademi Bahasa Asing jurusan Bahasa Inggris. Menikah tahun 1970 dan kini ibu dua anak yang sudah dewasa, dan nenek seorang cucu. Pernah bekerja dimajalah Femina sebagai redaksi kecantikan selama hampir 4 tahun, kemudian di Majalah Sarinah sebagai redaktur kecantikan merangkap redaktur boga selama kurang lebih 8 tahun. Sejak remaja sang ibu mengharuskan untuk "masuk dapur", sehingga masak-memasak kemudian menjadi minat utamanya. Kecintaan pada seni kuliner terwujud dengan kegemarannya mengikuti berbagai kursus masak-memasak, mengoleksi buku masak, dan mengisi waktu luag dengan mencipta resep-resep baru. Hobi memasaknya kini berkembang menjadi usaha jasa boga. Banyak buku masak yang sudah dibuatnya dan diterbitkan beberapa penerbit di Jakarta. Sejak tahun 1990 bekerja sama dengan penerbit Gramedia Pustaka Utama menerbitkan cukup banyak buku masak yang sangat sukses di pasaran. Di antaranya aneka kreasi tumpeng, sedap dan nikmat hidangan jawa Timur, masakan Khas Jawa Tengah, seri terampil memasak, kreasi roti, kreasi cokelat, kreasi kue kering, cake, puding, Variasi olahan puff pastry, pizza dan sus.


Are you an author? Please contact us at support@bukabuku.com to update your biography.

Beberapa buku yang pernah ditulis oleh Sufi S.Yahyono:


Seri Usaha Boga: Pepes dan Botok


Kreasi Kue Kering


Sajian Seafood ala Resto


Kreasi Cokelat


Seri Usaha Catering: Snack Box


Variasi Olahan Puff Pastry


Dessert Favorit ala Resto


Hidangan Sepinggan Ala Resto


Hidangan Daging ala Resto


Seri Usaha Boga: Nasi Rames Komplet Selera Nusantara


Menu Rumahan untuk Satu Bulan


Variasi Olahan Adonan Sus

Cari Pengarang Favorit Anda
Index Pengarang
A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z


Temui pengarang lainnya juga ...
Sari Musdar seorang HRD professional yang lahir dan besar di Jakarta, ...  [detail]
Fradhyt Fahrenheit Adhyatmand penulis bestseller novel BEAUTY FOR SALE & ...  [detail]
Aku lahir di Jakarta 5 Agustus 1969 dengan nama Zara Zettira Zainuddin ...  [detail]
Napoleon Hill (Oktober 26, 1883 – November 8, 1970) Adalah seorang ...  [detail]
Chuck Spezzano Ph.D, adalah seorang pembicara seminar dan lokakarya ...  [detail]
Harvey Karp, M.D., telah menyempurnakan pendekatannya mengenai masalah ...  [detail]
Guy Kawasaki adalah Managing Direktor dari Garage Technology Ventures, ...  [detail]
Tony Buzan adalah pengarang kelas dunia yang telah menulis 82 buku ...  [detail]
Andi Mappetahang Fatwa lahir di Bone, Sulawesi Selatan, 12 Februari 1939. ...  [detail]
Sudah menghabiskan tiga puluh tahun hidupnya belajar bersama para master ...  [detail]